Poliklinik Rawat Jalan, Pasien Diharapkan Tetap Bisa Beraktifitas 

Uncategorized36 Dilihat

Jelajah Borneo – Kuala Pembuang – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Pembuang, memiliki pelayanan Poliklinik Rawat Jalan. Poliklinik Rawat Jalan merupakanbagian pelayanan dari fasilitas kedokteran yang disediakan untuk pasien tanpa harus rawat inap.

Pasien yang menjalani rawat jalan, diharapkan bisa tetap melakukan aktifitas mereka sehari – hari di rumah sesuai dengan tetap menjalankan anjuran yang disarankan oleh dokter.

“Dengan layanan Poliklinik Rawat Jalan masyarakat dapat menerima perawatan medis dengan mudah dan cepat, tanpa harus menjalani rawat inap,” kata PLT Direktur RSUD Kuala Pembuang, dr. Ali Wardana.

Dia menambahkan, RSUD Kuala Pembuang sendiri memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat di Kabupaten Seruyan.

“RSUD Kuala Pembuang berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan pengalaman yang humanis kepada pasien,” tandas Ali Wardana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *