Jelajah Borneo- Kuala Pembuang- Dalam rangka memastikan rasa aman terhadap setiap pasien, RSUD Kuala Pembuang terus memperketat keamanan di setiap sudut rumah sakit.
Rumah sakit adalah tempat yang harus dapat memberikan perasaan aman dan nyaman bagi semua orang yang berada di dalamnya. Bagi manajemen rumah sakit memastikan keamanan adalah prioritas utama, terutama dengan munculnya berbagai risiko yang dapat membahayakan pasien, tenaga medis, dan properti rumah sakit.
” RSUD Kuala Pembuang terus meningkatkan keamanan setiap pasien yang datang berobat maupun tenaga medis yang sedang bertugas”. Katanya. Rabu, 27/11/2024.
Ia menjelaskan, setiap sudut rumah sakit telah dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti CCTV. Sehingga apabila terjadi tindak kejahatan atau pencurian dapat dilacak menggunakan CCTV yang terpasang di setiap sudut ruangan.
“Satpam juga ditugaskan selama 24 jam guna meningkatkan keamanan di rumah sakit, hal ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pasien maupun tenaga medis”. Ungkapnya.
dr. Ali Wardana menambahkan, apabila memang diperlukan penambahan petugas keamanan untuk meningkatkan keselamatan setiap pasien. Maka pihaknya siap menambah jumlah satpam dan menyesuaikan dengan anggaran rumah sakit.(MAD).